Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad memberikan pesan ke generasi muda.
Wakil Ketua DPRD Jatim itu meminta generasi muda untuk mengisi kemerdekaan dengan belajar dan berjuang.
Pesan tersebut Sadad sampaikan bertepatan Indonesia merayakan hari Kemerdekaan yang ke 77 tahun.
Momentum hari ini, menurutnya harus dijadikan refleksi untuk generasi bangsa agar tidak pernah melupakan sejarah.
“Momentum hari kemerdekaan ini harus dijadikan refleksi untuk seluruh generasi bangsa agar jangan pernah melupakan sejarah dan perjuangan para pendahulu kita,” pesannya.
Baca Juga : Bupati Bangkalan, Pimpin Upacara Bendera Memperingati Detik-detik Proklamasi HUT RI ke-77-17 Agustus 2022
Pria yang dibesarkan di Pondok Pesantren Sidogiri itu juga menegaskan bahwa tugas masyarakat Indonesia hari ini adalah menjaga khebinekaan dan persatuan bangsa.
“Tugas kita saat ini adalah meneruskan perjuangan para pahlawan dengan menjaga nilai-nilai Khebinekaan, memperkuat persatuan dan terus belajar agar bisa menjadi negara maju dan bangsa yang sadar akan budaya dan sejarah,” tegasnya.
Selain itu, Sadad memberikan penekanan terhadap peran generasi muda untuk terus berkarya.
Sebab menurutnya masa muda tidak dapat diulang, dan pengalaman masa muda akan terus diingat.
“Generasi muda harus ambil peran. Waktu tidak bisa diulang dan pengalaman akan terus diingat, jadikan energi muda sebagai catatan positif untuk dikenang,” ungkapnya.
Catatan positif yang Sadad maksud adalah jejak pengetahuan, digital, dan kontribusi nyata terhadap cita cita kemerdekaan.
Baca Juga : Kecamatan Arosbaya Mengadakan Upacara Dalam Tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”
“Terus belajar, isi pos pos tertentu yang sudah diambil untuk menjadi jalan perjuangan.
Mereka yang aktif di dunia pendidikan selalu fokus untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.Milenial yang memilih politik sebagai jalan perjuangan juga terus berbuat untuk kepentingan umat,” jelasnya.
Anwar Sadad juga mengajak generasi muda untuk terus belajar dan melakukan inovasi, masa depan yang baik bisa dicapai dengan kerja keras bukan hanya dibayangkan.
“Belajar dan terus lakukan inovasi sebab mimpi itu dijemput bukan ditunggu pun sama masa depan dibangun bukan hanya dibayangkan,” pungkasnya.