Sangat di Sayangkan, Jika Tugas Satlantas Diambil Alih Satjalanan

Bangkalan, Hosnews.id- Saat Traffic Lights Tangkel Padam, Relawan Ambil Alih Tugas Polisi.

Saat kondisi lampu lalu lintas (traffict light) daerah Tangkel Burneh Kabupaten Bangkalan mengalami gangguan/padam, sejumlah pemuda warga sekitar yang dikenal satuan anak jalanan (Satjalanan) turun ke jalan raya menjadi seorang relawan lalu lintas.

Sejak hari Kamis lalu sekitar pukul 05.00 WIB traffict light di kawasan itu tidak berfungsi alias padam. Hal itu disampaikan oleh salah satu relawan saat sibuk mengatur jalannya kendaraan disana ( Sabtu, 06/11/2021).

Kondisi seperti itu memicu hasrat para pemuda sekitar untuk menjadi seorang relawan dan membantu mengatur jalannya arus lalu lintas di kawasan tersebut layaknya seorang Polisi Lalu Lintas.

Niat baik mereka mendapat apresiasi dari sejumlah pengendara yang sedang melintas di kawasan tersebut, dan secara ikhlas mereka memberikan bunga- bunga sosialnya kepada para relawan sebagai tanda terima kasih.

Mereka membagi tugas dari tiga arah penjuru untuk mengatur jalannya lalu lintas (lalin) agar lancar dan terhindar dari kecelakaan. Hal itu dilakukannya mengingat selama lampu lalu lintas tidak berfungsi dan kondisi di pertigaan Tangkel kendaraan semrawut tak beraturan. Beruntung sampai saat berita ini dimuat belum ada laporan warga adanya kecelakaan.

”Saya hanya membantu untuk lancarnya lalu lintas disini mas agar tidak sampai terjadi kecelakaan ” Ucap salah seorang relawan saat beraksi disana.

Ditanya soal petugas Polisi Lalu Lintas yang datang untuk mengaturnya, dia menjawab tidak pernah ada polantas yang datang kesini mas sejak lampu mati,” Ujarnya.

Saat Wartawan Radar Post Nasional melaporkan kondisi tersebut kepada salah seorang anggota Polisi Lalu Lintas yang saat itu bertugas di Pos Polisi Junok Agus S mengatakan.

Terimakasih mas, laporannya saya terima nanti saya lanjutkan kepada pihak yang berkepentingan, karena masalah itu sudah menjadi kewenangan pihak provinsi,” tandasnya. (MZ/Red)

Berita terkait

spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini