JAKARTA – Pantai Marunda kini terlihat semakin bersih. Kebersihan ini tidak terlepas dari kerja sama antara Kelurahan Marunda dengan warga sekitar yang berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan di sekitar Pantai Marunda, Jumat (20/7/2024).
Pantai Marunda saat ini, memang tidak lagi seperti dulu, saat pantai itu bersih dan belum diganggu pengerukan pasir dan pengambilan batu-batu karang dengan brutal. Tetapi, kondisi Pantai Marunda tidak pula seburuk beberapa tahun terakhir, penuh dengan tumpukan sampah dan bau menyengat air laut yang tercemar.
Pengunjung hanya perlu membayar parkir untuk memasuki area Pantai Marunda. Saat sore datang, matahari tenggelam juga tampak memukau.
Dan di area laut pun banyak anak-anak yang tengah asik berenang dan bermain air. Perubahan tersebut jadi hasil yang positif untuk Pantai Marunda, karena semakin hari perubahan wajah Pantai Marunda ini semakin baik di mata pengunjung.
Kebersihan pantai ini tentunya atas kesadaran dari para warga sekitar dan juga para pedagang di sana, terlebih belakangan ini untuk kebersihan sampah sudah dibantu oleh petugas PPSU.
Pantai Marunda Pada ini sudah jauh berbeda Bersama beberapa tahun lalu Untuk segi kebersihan. (Dh-Red)