Gerak Jatim Apresiasi Bakesbangpol Bangkalan Kawal Audiensi Soal Pengangkatan Dirut PDAM

BANGKALAN, Hosnews.id – Gerakan Aktivis Jawa Timur (Gerak Jatim) memberikan apresiasi kepada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bangkalan, Madura, terkait pengawalan audiensi persoalan pengangkatan Direktur Utama (Dirut) PDAM yang diduga cacat hukum.

Ketua Gerak Jatim, Moh. Hosen menyampaikan, usaha yang dilakukan Bakesbangpol Bangkalan merupakan salah satu upaya, agar audiensi bisa berjalan dengan lancar. Sehingga, bisa ditemui oleh Sekretaris Daerah (Sekda) setempat.

“Kami mengucapkan banyak terimkasih kepada pihak Bakesbangpol Bangkalan yang mengawal kami,” ucapnya, Rabu 10 Februari 2021.

Di lokasi, turut hadir kepala Bakesbangpol, Bambang Setyawan; Sekretaris Bakesbangpol, Muhammad Toha dan dua Kabid Bakesbangpol yaitu Amir Lutfi serta Ruly, Kasi Taufiqur.

Diketahui, audesi yang dilakukan oleh Gerak Jatim mempersoalkan pengangkatan Dirut PDAM Bangkalan yang diduga melanggar Peraturan Daerah (Perda) Nomor 6 tahun 2011 dan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 57 tahun 2017.

Audiensi berlangsung dengan lancar, walaupun sempat terjadi kemoloran. Sekitar pukul 11.45 Wib, Sekda Bangkalan, ditemani oleh Inspektur Inspektorat dan Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan, menemui massa audiensi di ruang rapat Sujaki.

Diharapkan oleh Hosen, sapaan akrabnya Panglima Bangkalan, pengawalan audiensi soal Plt. Dirut PDAM yang dilakukan oleh pihak Bakesbangpol hingga selesai ini, dapat segera diproses oleh Sekda beserta jajarannya.

“Semoga tuntutan kami yang dikawal Bakesbangpol dikabulkan oleh Sekda Bangkalan,” pungkasnya. (Sh)

Berita terkait

spot_img

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini