JAKARTA- Mengawali penugasan di Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal) , Danpushidrosal Laksamana Madya TNI Nurhidayat, S.H., M.A.P., mengadakan apel khusus dan entry briefing bagi seluruh personel Pushidrosal di Lapangan Apel Mako Pushidrosal, Jalan Pantai Kuta V/I, Ancol Timur, Jakarta Utara.
Kegiatan Entry Briefing merupakan bagian dari salah satu acara tradisi dalam menyambut pergantian Komandan baru dalam memimpin satuan baru, serta sarana untuk memperkenalkan diri kepada seluruh prajurit Pushidrosal baik militer maupun PNS. Kegiatan tersebut juga diikuti personel Satsurvei Pushidrosal melalui video conference (vicon), Jakarta Utara, Kamis (03/02/2022).
Di hadapan seluruh prajurit Pushidrosal, Komandan Pushidrosal menyampaikan bahwa Pushidrosal selama ini telah memberi kontribusi yang luar biasa dalam berbagai event nasional maupun internasional maupun kegiatan operasi di bidang hidrografi, mitigasi bencana, serta kepentingan pertahanan lainnya.
Ditambahkannya, capaian Pushidrosal selama ini menunjukkan bahwa kinerja sebelumnya adalah kinerja yang baik dari seluruh personel Pushidrosal dan perlu dilanjutkan. Oleh sebab itu, kesinambungan pembinaan, pembangunan, serta operasional dapat terus terpelihara dan ditingkatkan secara profesional.
“Hidrografi adalah sesuatu yang sangat dibutuhkan oleh negara maritim yang besar ini, kita disini semua sudah mempunyai kualifikasi masing-masing tentu saling bahu membahu untuk bisa mewujudkan Pushidrosal lebih maju lagi, khususnya untuk mewujudkan TNI AL yang lebih besar dan berguna bagi bangsa dan negara ini.” ucap Danpushidrosal
Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya Wakil Komandan (Wadan) Pushidrosal Laksmana Muda TNI Budi Purwanto, S.T., M.M. beserta seluruh pejabat Utama Pushidrosal. (Daman-Red)